TEMPAT TERKENAL DI JEPANG
Jepang merupakan negara yang terletak di ujung barat samudra
pasifik dan berbatasan langsung dengan China, Korea, dan Rusia. Jepang
merupakan negara yang masuk dalam jajaran negara yang sudah maju dengan GDP
(produk domestik bruto) yang sangat tinggi, tepatnya tertinggi kedua setelah
Amerika Serikat. GDP merupakan salah satu indikator keberhasilan suatu negara.
Dengan predikatnya sebagai negara maju dan penghasil produk
domestik terbesar kedua di dunia, maka tak heran apabila teknologi di Jepang
sudah sangat maju. Gedung-gedung pencakar langit menjulang tinggi, serta
kota-kota metropolitan terus berkembang pesat. Tapi di tengah perkembangannya
yang luar biasa, Jepang tetaplah Jepang, negara yang memiliki ciri khas serta
budaya yang sangat kental. Inilah salah satu faktor yang membuat wisatawan
tertarik untuk berkunjung ke Jepang. Berkeliling ke luar negeri bersama
keluarga lebih nyaman dengan All New
Vellfire.
Apabila anda berniat mengunjungi
Jepang, datangilah tempat-tempat wisata yang memang menjadi ciri khas Jepang.
Rasanya sayang apabila anda berkunjung ke Jepang tapi hanya sekedar mengunjungi
pantai-pantai di Jepang yang cukup Indah, bukankah kita memilik pantai eksotis
nan indah di Bali dan Lombok? Kenapa harus jauh-jauh ke Jepang? Oleh karena itu
kali ini kita akan membahas tentang tempat wisata di Jepang yang wajib
disinggahi. Berikut beberapa Tempat Wisata Menarik Di Jepang yang selain
terkenal, tapi juga memiliki ciri khas yang tidak bisa ditemukan di Negara
lain.
Ueno Park
Apa yang anda pikirkan ketika mendengar kata “Bunga Sakura”?
Yup, Jepang! Bunga sakura merupakan bunga yang menjadi ciri khas kota Jepang,
maka sangat sayang sekali kalau anda berkunjung ke Jepang tapi tidak bisa
melihat langsung bunga ini. Di Jepang ada satu tempat yang bernama Ueno Park
yang terletak di Tokyo, di tempat wisata di Jepang yang satu ini anda dapat
menyaksikan bunga sakura yang mekar dan berguguran, karena Ueno Park penuh
dengan pohon Bunga Sakura! Agar dapat melihat bunga sakura di tempat ini,
rencanakanlah untuk berkunjung ke jepang saat musim semi, yaitu pada bulan
maret sampai mei.
Gunung Fuji
Inilah salah satu ciri khas lain dari Negara Jepang yang
wajib anda kunjungi. Gunung fuji, sebuah gunung tertinggi di Jepang yang sangat
indah. Bahkan gunung fuji seakan sudah menjadi Ikon dari negara Jepang. Bentuk
gunung fuji sangat kerucut dan simetris. Karena keindahan serta kekhasannya,
gunung fuji sudah terkenal hingga ke seluruh penjuru dunia, dan banyak orang
yang bermimpi untuk mengunjunginya.
Untuk menikmati keindahan gunung fuji dari dekat, anda dapat
melakukan pendakian yang memakan waktu 3 hingga 8 jam, dengan waktu turun
sekitar 2 hingga 5 jam. jadilah salah satu dari 200.000 orang yang mendaki
gunung ini setiap tahunnya, dan nikmati keindahan dari gunung yang menjadi ikon
negara jepang ini.
Shinjuku
Jepang terkenal dengan negara yang memiliki kota-kota
tersibuk di dunia, salah satu kota di jepang yang menjadi kota paling sibuk
adalah Shinjuku. Maka sayang sekali apabila kita berkunjung ke Jepang tapi
tidak melihat langsung bagaimana kemegahan gedung-gedung pencakar langit dan
kesibukan orang-orang disana. Saking sibuknya kota ini, penumpang kereta api
yang menjadi transportasi utama di kota ini berjumlah sekitar 2 juta orang
perhari! Ini merupakan stasiun kereta api dengan penumpang terbanyak di Dunia.
Di Shinjuku juga anda dapat menikmati suasana Jepang sambil berbelanja di
pertokoan yang berjejer di sepanjang jalan Yasukuni.
Tidak ada komentar: